Monday 28 April 2014

pengertian IAD.ISD. dan IBD


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmat serta karunia-Nya kepada saya sehingga saya berhasil menyelesaikan Makalah ini yang alhamdulillah tepat pada waktunya.
Makalah  ini berisikan tentang  Pendidikan dan ilmu awal dalam IAD, ISD, dan IBD. Semoga Makalah ini dapat bermanfaat dan memberikan informasi kepada kita semua. Saya menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu kritik dan saran dari semua pihak yang bersifat membangun akan selalu saya harapkan demi menyempurnakan makalah ini.
Akhir kata, saya ucapkan terima kasih atas perhatiannya, Semoga Allah SWT senantiasa meridlohi segala usaha kita. Amin.

Kudus, September 2013        


Khoerul Anas   )   



BAB I
PENDAHULUAN
A.  Latar belakang
Saat ini, banyak sekali orang yang kurang mengerti dengan Ilmu Alamiah Dasar (IAD), Ilmu Budaya Dasar (ISD), dan Ilmu Sosial Dasar (ISD), Padahal Ilmu Alamiah Dasar (IAD), Ilmu Budaya Dasars (IBD), dan Ilmu Sosial Dasar (ISD) merupakan ilmu yang cukup penting yang banyak membahas tentang hubungan manusia dengan alam(IAD), Produk/karya (cipta, rasa, karsa) manusia – ekspresi manusia (IBD), hubungan manusia dengan manusia, manusia dengan lingkungannya (ISD).
Oleh karna itu Ilmu Alam Dasar (IAD), Ilmu Budaya Dasar (IBD), dan Ilmu Sosial Dasar (ISD) dianggap sangat perlu sekali dipelajari. Karena dengan penguasaan dari ilmu-ilmu tersebut diharapkan Mahasiswa mempunyai sikap kritis terhadap gejala-gejala essensial alam, dan sifat yang kritis terhadap dinamika-dinamika sosial dan budaya. Dalam  makalah ini saya menjelaskan secara singkat pengertian IAD, ISD, IBD,Ruang lingkup materi IAD, ISD dan IBD.

B.   RUMUSAN MASALAH
1.      Apakah pengertian  IAD, ISD, dan IBD ?
  1. Bagaimanakah ruang lingkup IAD, ISD, dan IBD ?
C.   TUJUAN PENULISAN
Tujuan saya membuat makalah ini untuk memenuhi tugas akademik dan untuk mengetahui tentang IAD,ISD, dan IBD disertai dengan ruang lingkupnya.




BAB  II
PEMBAHASAN
1.  Pengertian IAD
Ilmu Alamiah Dasar merupakan kumpulan pengetahuan tentang konsep-konsep dasar dalam ilmu pengetahuan alam dan teknologi. Didalam Ilmu Alamiah Dasar dipelajari tentang Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
H.W Fowler mengatakan bahwa IPA adalah ilmu yang sistematis dan dirumuskan,yang berhubungan dengan gejala-gejala kebendaan dan didasarkan terutama atas pengamatan dan induksi.Sedangkan Nokes dalam bukunya “ Science in Educaton” menyatakan bahwa IPA adalah pengetahuan Teoris yang diperoleh dengan metode khusus, dan IPA merupakan suatu ilmu teoritis tetapi teori tersebut didasarkan pada metode ilmiah yang meliputi : Hipotesis, Eksperimen dan Teori.

2.  Pengertian ISD
Ilmu Sosial Dasar ( ISD ) adalah ilmu-ilmu sosial dipergunakan dalam pendekatan, sekaligus sebagai sarana jalan keluar untuk mencari pemecahan masalah-masalah sosial yang berkembang dalam kehidupan masyarakat.
Mata kuliah umum, ISD bertujuan membantu kepekaan pemikiran yang lebih luas, khususnya berkenaan dengan sikap dan tingkah laku manusia dalam menghadapi manusia-manusia lainnya, serta sikap dan tingkah laku manusia dalam menghadapi manusia lain. Khususnya masalah - masalah yang diwujudkan oleh masyarakat Indonesia, dengan menggunakan teori – teori yg berasal dari berbagai bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu – ilmu sosial seperti (Geografi Sosial, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Politik, Ekonomi, Psikologi, Sosial, dan Sejarah).

3.  Pengertian IBD
Ilmu Budaya Dasar (IBD) adalah ilmu yang mempelajari budaya atau akal budi yang mendasar dari manusia dan sangat Humaniter, Empiris, belum mencakup sebagian besar aplikasi kehidupan secara spesifik dan mendalam seperti seni, sistem ekonomi ataupun filsafat lain yang sifatnya komplementer. Ilmu budaya dasar memiliki kecendrungan dengan basic humanities. Humanities berasal dari kata latin humanus yang artinya manusiawi, berbudaya, dan halus. Atau bisa juga digunakan untuk meminimalisir tindakan-tindakan manusia yang juga memiliki kecendrungan berlawanan dengan sifat-sifat kemanusiaan seperti konflik.

1.       Ruang lingkup dari IAD adalah:
1)        Konsep-konsep dasar tentang Ilmu Pengetahuan Alam
Konsep-konsep dasar IPA meliputi (Fisika, Kimia, dan Biologi)
2)        IPA dan Perkembangan Teknologi.
Setelah teknologi menempuh pertentangan amat pesat masa lalu hingga menyilaukan mata manusia, kini benar-benar orang mulai mempersoalkan akibat-akibat yang dibawa teknologi pada peradaban.manusia secara keseluruhan. Pada hakikatnya, hal tersebut tidak lain daripada menempatkan teknologi dalam fungsi sosial yang wajar. Apabila hal ini bisa dilakukan, teknologi dapat memberikan harapan yang cerah, maka teknologi harus dapat merintis jalan ke arah pengadaan pangan, sandang dan penyediaan pemukiman manusia tanpa merusak tatanan masyarakat.

2.      Ruang lingkup dari ISD adalah:
Adanya beraneka ragam golongan dan  kesatuan sosial dalam masyarakat yang mempunyai kepentingan dan kebutuhan serta pola-pola pemikiran dan pola-pola tingkah laku tersendiri dan juga banyaknya persamaan kepentingan dan kebutuhan serta persamaan yang menyebabkan pertentangan maupun hubungan-hubungan setia kawan dan kerjasama.

3.       Ruang lingkup dari IBD adalah:
Hakekat manusia yang universal (satu) tetapi beraneka ragam perwujudannya dalam kebudayaan masing-masing zaman dan tempat dalam melihat dan menanggapi lingkungan alam, sosial, dan budaya dengan adanya kesamaan dan perbedaan yang diekspresikan dalam  bentuk dan corak ungkapan pikiran, perasaan, dan tingkah laku serta hasil kelakuannya


BAB III
PENUTUP
Dari uraian di atas saya dapat menyimpulkan bahwa IAD adalah kumpulan pengetahuan tentang konsep-konsep dasar dalam ilmu pengetahuan alam dan teknologi. Sedangkan ISD adalah pengetahuan yang menelaah tentang masalah-masalah sosial, khususnya yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia dengan menggunakan pengertian-pengertian (fakta, konsep, teori) yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan ilmu-ilmu sosial, dan IBD adalah pengetahuan yang dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang diekembangkan untuk mengkaji ulang masalah-masalah manusia dan kebudayaan.
Demikian uraian dari makalah ini, kritik dan saran yang membangun senantiasa saya terima sebagaimana mestinya. Terima kasih dan semoga makalah ini dapat bermanfaat.


DAFTAR PUSTAKA
www.pengertian IAD IBD ISD.com
www. ilmu budaya dasar.com
http://wisnuardiansyah.wordpress.com

No comments:

Post a Comment